Gubernur Kepri Buka Musrenbang Karimun, Dorong Peningkatan Kinerja Pemerintahan

- 21 Maret 2024, 04:22 WIB
Gubernur Ansar Ahmad Buka Musrenbang Karimun, Dorong Peningkatan Kinerja Pemerintahan
Gubernur Ansar Ahmad Buka Musrenbang Karimun, Dorong Peningkatan Kinerja Pemerintahan /

ANAMBASTODAY - Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad membuka kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kabupaten Karimun di Gedung Nilam Sari kantor Bupati Karimun, Rabu, 20 Maret 2024.

Musrenbang ini dalam rangka penyusunan rencana kerja Daerah di tahun 2025 di Kabupaten Karimun. Kegiatan Musrenbang ini akan berlangsung dua hari (20-21 Maret) 2024.

Tampak Bupati Karimun Aunur Rafiq dan Wakil Bupati Anwar Hasyim serta ketua DPRD Karimun M Yusuf Sirat mendampingi Gubernur Kepri H.Ansar Ahmad dalam kesempatan ini.

Tema yang diangkat oleh Pemkab Karimun di Musrenbang kali ini adalah ‘Peningkatan pembangunan infrastruktur dan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang didukung oleh tata kelola pemerintahan yang efektif dan efisien’.

Gubernur Ansar dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan Musrenbang tingkat Kelurahan, Kecamatan hingga Kabupaten Kota merupakan bagian dari dasar dilaksanakannya Musrenbang tingkat Provinsi yang akan dilaksanakan 27 Maret nanti. Selanjutnya hasil Musrenbang tingkat Provinsi kemudian Musrenbang Nasional pada April mendatang.

 

Menurut Gubernur Ansar sudah semestinya Pemerintah Kabupaten/Kota dalam menyelenggarakan Musrenbang selalu mengacu pada indikator perkembangan makro yang terjadi pada Pemerintah Provinsi Kepri, baik terkait pertumbuhan ekonomi, pertumbuhan per kapita, angka kemiskinan, angka pengangguran, dan IPM.

“Alhamdulillah semua indikator makro di Kepr tercatat cukup baik, semuanya kita mendapatkan rapor biru. Terkait gene ratio dan jumlah kunjungan wisatawan juga cukup bagus dengan mengalami kenaikan saat ini pasca recovery yang kita lakukan. Dan ini harus kita pertahankan, bahkan ditingkatkan,” jelas Ansar.

Dalam kesempatan ini Gubernur Ansar pun mengapresiasi Pemkab Karimun karena dari paparan kinerja berdasarkan indikator makro, Pemkab Karimun juga rata-rata berhasil mencapai prestasi yang baik.

Halaman:

Editor: Ade Irwan Munawar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah