Jangan Lewatkan Jadwal Debat Capres Cawapres 2024, Simak Selengkapnya Disini

- 1 Desember 2023, 10:26 WIB
Jangan Lewatkan Debat Capres Cawapres 2024, Simak Jadwal Lengkapnya Dsini. -f/istimewa
Jangan Lewatkan Debat Capres Cawapres 2024, Simak Jadwal Lengkapnya Dsini. -f/istimewa /

ANAMBASTODAY - Menjelang pemilihan umum presiden dan wakil presiden tahun 2024, masyarakat Indonesia akan disuguhkan dengan debat antara pasangan calon yang bertarung di pesta demokrasi lima tahunan tersebut. Debat capres-cawapres merupakan salah satu bentuk kampanye yang bertujuan untuk mendidik politik masyarakat secara bertanggung jawab, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum.

 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan jadwal debat capres-cawapres yang akan digelar sebanyak lima kali selama masa kampanye, yaitu dimulai dari tanggal 12 Desember 2023 hingga 4 Februari 2024. Debat capres-cawapres akan disiarkan secara nasional melalui media elektronik lembaga penyiaran publik.

Debat capres-cawapres akan menggunakan format kandidat-moderator, dengan pendalaman materi yang dipandu oleh moderator. Moderator debat dipilih oleh KPU dari kalangan profesional dan akademisi yang memiliki integritas tinggi, dan dilarang memberikan komentar, penilaian, atau simpulan apapun terhadap penyampaian materi dari setiap pasangan calon.

Materi debat capres-cawapres akan merujuk pada visi nasional yang tercantum dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan memedomani Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN). Tema spesifik setiap debat akan disusun bersama dengan panelis sesuai dengan bidang keahliannya, baik dari kalangan profesional, akademisi, maupun tokoh masyarakat.

Saat ini, tiga pasangan bakal capres dan cawapres yang siap bertarung di Pemilu 2024 adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Berikut Jadwal Debat Capres Cawapres pada Pemilu 2024

  • Debat Capres Cawapres pertama, 12 Desember 2023.
  • Debat Capres Cawapres kedua, 22 Desember 2023.
  • Debat Capres Cawapres ketiga, 7 Januari 2024.
  • Debat Capres Cawapres keempat, 21 Januari 2024.
  • Debat Capres Cawapres kelima, 4 Februari 2024.

 

Halaman:

Editor: Ade Irwan Munawar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah