Indonesia Kirim Bantuan Kemanusiaan dan Evakuasi WNI di Gaza

- 2 November 2023, 08:47 WIB
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam keterangannya usai mengikuti ratas soal persiapan KTT ASEAN
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam keterangannya usai mengikuti ratas soal persiapan KTT ASEAN /Kris/Biro Pers Setpres/

ANAMBASTODAY - Pemerintah Indonesia akan mengirim bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza, Palestina, dan mengevakuasi warga negara Indonesia (WNI) di Gaza. Bantuan kemanusiaan akan dikirim akhir pekan ini, sedangkan proses evakuasi WNI dilakukan hari, Rabu, 1 November 2023.

 

Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Retno Marsudi, mengatakan bantuan kemanusiaan yang dikirim oleh Indonesia berupa barang-barang yang dibutuhkan oleh masyarakat Gaza, seperti makanan, obat-obatan, dan perlengkapan medis. Bantuan ini diharapkan dapat membantu masyarakat Gaza untuk memenuhi kebutuhan dasar mereka.

"Bapak Presiden sudah memberikan arahan bahwa bantuan kemanusiaan yang sudah kita mulai garap minggu ini, akan dikirim pada akhir minggu ini," ujar Retno Marsudi.

Menurut Retno, bantuan kemanusiaan ini tidak hanya berasal dari pemerintah, tapi juga dari lembaga kemanusiaan yang ada di Indonesia. Dia pun mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan.

Baca Juga: Dua warga sipil Lebanon terluka akibat tembakan Tentara Israel di dekat Blue Line

"Saya sampaikan terima kasih banyak kepada lembaga-lembaga kemanusiaan Indonesia yang sudah berkenan bergabung menunjukkan rasa solidaritas kemanusiaan dengan saudara-saudara kita," ujarnya.

Sementara itu, proses evakuasi WNI di Gaza dilakukan untuk menjaga keselamatan WNI yang berada di wilayah tersebut. Menlu Retno mengatakan proses evakuasi kemungkinan tidak dapat dilakukan sekaligus, melainkan akan dilakukan secara bertahap.

"Sejak dini hari, kita terus lakukan kontak di lapangan untuk mencoba melakukan evakuasi. Tentunya informasi ini kita sampaikan setelah kita lakukan kontak dengan banyak sekali pihak," ungkap Retno.

Halaman:

Editor: Ade Irwan Munawar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah