Patroli dan Pengamanan, Upaya Polres Kepulauan Anambas Ciptakan Suasana Aman dan Nyaman di Cap Go Meh

- 25 Februari 2024, 23:03 WIB
Patroli dan Pengamanan, Upaya Polisi Ciptakan Suasana Aman dan Nyaman di Cap Go Meh
Patroli dan Pengamanan, Upaya Polisi Ciptakan Suasana Aman dan Nyaman di Cap Go Meh /

ANAMBASTODAY - Dalam rangka memberikan rasa aman kepada masyarakat yang merayakan Cap Go Meh di wilayah Kabupaten Kepulauan Anambas, personel Polres Kepulauan Anambas melaksanakan patroli dan pengamanan di beberapa tempat kerawanan yang berpotensi terjadinya gangguan kamtibmas, pada hari Sabtu, 24 Februari 2024.

 

Kapolres Kepulauan Anambas AKBP Apri Fajar Hermanto mengatakan Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran acara dan keamanan para peserta serta pengunjung yang menyaksikan perayaan Cap Go Meh.

 

Sejumlah personel kepolisian dikerahkan untuk mengawasi jalannya perayaan, guna mencegah terjadinya gangguan keamanan.

 

“Selain Pengamanan di lokasi acara, Polres Kepulauan Anambas juga melakukan patroli guna memastikan tidak ada gangguan keamanan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Hal ini dilakukan untuk menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat yang hendak merayakan Cap Go Meh,” ujarnya.

 

Tak lupa, Kapolres Kepulauan Anambas juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan antar umat beragama selama perayaan.

Halaman:

Editor: Jamaludin Anambas Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x