Tampilan Makin Ciamik, Ini dia Spesifikasi dan Harga All New Agya Mobil Keren yang Dibanderol Mulai Rp150 Juta

- 15 April 2024, 15:42 WIB
Tampilan Makin Ciamik, Ini dia Spesifikasi dan Harga All New Agya Mobil Keren yang Dibanderol Mulai Rp150 Jutaan
Tampilan Makin Ciamik, Ini dia Spesifikasi dan Harga All New Agya Mobil Keren yang Dibanderol Mulai Rp150 Jutaan /

ANAMBASTODAY - Toyota All New Agya 2023 hadir dengan beragam pembaruan, mulai dari ekterior, interior dan beragam fitur-fitur terbaru lainnya. Yang paling membedakan dengan versi terdahulunya, saat ini salah satu tipe agya yaitu agya gr sport tidak masuk kedalam kategori mobil LCGC. Berbeda dengan 2 tipe lainnya yaitu tipe E dan G.

Harga Agya 2023 ini juga terbilang cukup berfariasi karena cukup banyaknya pilihan tipe yang bisa dipilih dan disesuaikan dengan budget tunas friends semua. Tatap hadir dengan ukurannya yang compact membuat mobil ini sangat bisa diandalkan untuk mobilitas di jalanan perkotaan.

Eksterior dan Interior Toyota Agya

Pada sisi eksterior, mobil Agya tampil lebih modern. Mobil Agya tipe E dan G memiliki dimensi panjang 3,760 mm, lebar 1,665 mm, dan tinggi 1,505 mm, serta jarak sumbu roda (wheelbase) sekitar 2,525 mm.

Sedangkan pada Agya GR Sport memiliki dimensi panjang 3,830mm, lebar 1,665mm dan tinggi 1,505mm dengan wheelbase 2,525mm.

Pada tampilan eksterior ada beberapa keunggulan dari mobil agya 2023. Pada tipe E dan G contohnya terdapat beberapa bagian yang cukup menarik seperti hadirnya LED Headlamp & Illumination Lamp, 14" Alloy Wheel, Smart Entry System dan tentunya Rear Combination Lamp with Inner Lens & Extension.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Toyota Supra Keunggulan Performa Luar Biasa yang Menarik Perhatian Pecinta Kecepatan

Hadir sebagai tipe tertinggi, Agya GR Sport menyuguhkan tampilan yang lebih menarik seperti LED Headlamp & Illumination Lamp, 15" Machined Alloy Wheel, Two Tone Roof, GR Front Bumper Spoiler, Upper Grille Color Changed dan Smart Entry System.

Interior

Ruang kabin mobil yang luas pada Toyota Agya 2023 ini mampu menampung 4 penumpang, ditambah 1 pengemudi. Pada bagian dasbor agya hadir dengan desain cukup menarik dengan berbagai fitur canggih yang menempel padanya.

pada agya E dan G kita dapat merasakan beberapa keunggulan baik dari tampilan hingga fitur-fitur modern. Seperti hadirnya Exceptional Satisfaction with No Boundaries, Refined Audio Head Unit 7" Head Unit with Mirrorlink, Combination Meter with Red Accent, Spacious Cabin, Capacious Luggage, dan Dynamic Paddle Shift.

Interior Agya GR Sport menghadirnkan desain yang terasa lebih sporty, sebut saja dengan hadirnya Sophisticated 8" Audio Head Unit with Mirrorlink & Back Camera, Spacious Cabin, Capacious Luggage, Dynamic Paddle Shift dan juga sudah tersedianya Modern Wireless Charger.

Halaman:

Editor: Jamaludin Anambas Today

Sumber: Tunas Toyota


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x