Cen Sui Lan Resmikan Jembatan Gantung Penghubung 8 Desa di Kab Lingga

18 Mei 2023, 11:12 WIB
Cen Sui Lan Saat meresmikan jembatan di linnga -f/istimewa/ /

ANAMBASTODAY - Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Golkar Dapil Kepri, Cen Sui Lan, membangun jembatan Gantung Kerandin-Pekake yang menjadi penghubung delapan desa di Kabupaten Lingga. Selasa, 16 Mei 2023.

 Baca Juga: Final Sepakbola SEA Games 2023 Indonesia VS Thailand

Demi memenuhi kebutuhan masyarakat serta memberikan kemudahan akses untuk masyarakat Kabupaten Lingga Cen Sui Lan mengunakan dana aspirasinya Rp 7 miliar untuk pembangunan Pembangunan jembatan gantung Kerandin-Pekake ini di Kabupaten Lingga Provinsi Kepri.

Dengan diresmikan pembangunan jembatan gantung Kerandin-Pekake ini Cen Sui Lan berharap dapat meningkatkan perputaran ekonomi masyarakat antar delapan desa serta mempermudah akses menuju objek wisata juga bisa menjadi tempat berswafoto bagi para pengunjung.

Sementara Asisten II Setda Lingga, Zainal Abidin menyampaikan ucapan terima kasih yang begitu besar atas kepedulian Cen Sui Lan terhadap masyarakat Lingga.

 Baca Juga: LANAL Tarempa Resmikan KBN Di Desa Temburun, Kabupaten Kepulauan Anambas

"Saya atas nama masyarakat Kerandin khususnya dan sekitarnya yang merasakan manfaat pembangunan jembatan ini Kabupaten Lingga, sangat berterima kasih kepada ibu Cen Sui Lan,” ujarnya.

Zainal menuturkan kehadiran jembatan gantung yang menghubungkan delapan desa di Kabupaten Lingga tentunya akan memberikan banyak dampak positif bagi ekonomi masyarakat setempat.

"Jika berbicara akses maka jembatan tidak bisa dipisahkan, oleh karenanya saya yakin jembatan ini pasti banyak sekali membantu masyarakat," tutupnya.

Peresmian ditandai dengan pemotongan pita dan Pemotongan tumpeng dilakukan Cen Sui Lan dengan menyerahkan kepada Direktur Pembangunan Jembatan Ditjen Bina Marga, Budi Hariman Sumodiharjo dan kepada yang lain yang turut menyaksikan, Hal ini sebagai ungkapan Keberkahan dari tradisi Melayu atas selesai dan berfungsi jembatan gantung Kerandin-Pekaka.

Baca Juga: Listrik di Ranai Sering Hidup Mati Ternyata Ini Biangnya

Baca Juga: Johnny G Plate Jadi Tersangka Kasus Korupsi BAKTI Kominfo

Hadir pada kegiatan tersebut Cen Sui Lan juga didampingi Direktur Pembangunan Jembatan Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, Budi Harimawan Sumiharjo dan Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Provinsi Kepri Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, Stanley Chicero Tuapatinaja. Anggota DPRD Lingga, Sui Hiok dan Agus Marli, Camat, Kepala Desa Kerandin,  RT dan RW setempat dan masyarakat setempat. ***

Editor: Ade Irwan Munawar

Tags

Terkini

Terpopuler